Timnas Indonesia akan menjamu Australia dalam laga kedua putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Selasa (10/9/2024).
Untuk mempersiapkan pertandingan penting melawan Australia, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu, 7 September 2024. Erick Thohir didampingi oleh Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi A. Kusumo selama kunjungan tersebut.
Setelah melakukan inspeksi, Erick Thohir menyatakan bahwa kondisi stadion secara keseluruhan cukup baik. Meskipun lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno membutuhkan sedikit perbaikan, hal itu tidak signifikan dan lapangan akan siap digunakan saat pertandingan melawan Australia.
Timnas Indonesia meraih hasil imbang 1-1 melawan Arab Saudi, sementara Australia kalah 0-1 dari Bahrain dalam pertandingan sebelumnya. Pertandingan di SUGBK nanti diharapkan dapat menjadi modal penting bagi Timnas Indonesia dalam menghadapi Australia.